"Telah dilaksanakan operasi pekat dengan sasaran perjudian di Jalan Tebet Timur Dalam III No 4, Jakarta Selatan pada hari Minggu 30 Juli 2017 jam 02.15 WIB dan diamankan 4 orang yang sedang main judi remi," kata Kapolsek Tebet, Kompol Maulana J Karepesina kepada detikcom, Senin (31/7/2017).
Mereka ditangkap saat sedang main jadi remi. Foto: dok. Polsek Tebet |
Maulana menyebut bahwa telah diamankan 4 orang pelaku judi remi beserta barang bukti berupa 2 set kartu remi, uang tunai, ponsel, dan kartu identitas. Para pelaku saat ini masih dalam proses pemeriksaan.
"Telah diamankan 4 orang yaitu Kafidin (31), Sultoni (26), Jamaludin (34), dan Yudhatama (34) serta 5 buah barang bukti yaitu 2 set kartu remi, uang tunai di lapak sebanyak 388 ribu, uang tunai di kantong sebanyak 1,1 juta, HP, 2 buah KTP dan 1 SIM. Saat ini para pelaku masih dalam tahap pemeriksaan, (nanti) perkembangannya akan dilaporkan kembali," sebut Maulana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Operasi pekat ini akan berakhir sampai tanggal 9 Agustus 2017. Namun untuk menekan angka kriminalitas di wilayah Tebet maka akan terus digalakkan operasi penyakit masyarakat," imbuh Maulana. (bag/bag)












































Mereka ditangkap saat sedang main jadi remi. Foto: dok. Polsek Tebet