Agus Yudhoyono akan Ikuti Pertemuan SBY-Prabowo

Agus Yudhoyono akan Ikuti Pertemuan SBY-Prabowo

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Kamis, 27 Jul 2017 19:25 WIB
Agus Yudhoyono / Foto: Grandyos Zafna
Jakarta - Pertemuan antara Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono akan dihadiri beberapa elite masing partai. Ada pula Agus Harimurti Yudhoyono yang akan meramaikan pertemuan kedua tokoh nasional itu.

"Mas Agus juga hadir," kata Sekjen PD Hinca Panjaitan di depan pagar kediaman SBY, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/7/2017).

Hinca lalu menjelaskan soal pertemuan SBY-Prabowo. Keduanya akan membahas soal bangsa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Apa yang akan dibicarakan nanti, perjumpaan dua partai ini, dua pemimpin ini, akan memperbincangkan yang berkenaan dengan negara, pemerintahan, dan kehidupan politik yang terjadi hari lalu, hari ke depan," jelas Hinca.

"Detailnya nanti," imbuhnya.

Pertemuan ini dikatakan Hinca merupakan tindak lanjut setelah UU Pemilu disahkan. Seperti diketahui, dalam UU Pemilu yang baru diatur soal syarat pengajuan calon presiden, yakni harus memenuhi angka ambang batas sebesar 20-25 persen.

"Hasil sidang paripurna membuat perjumpaan komunikasi politik lebih intens," ujarnya.

[Gambas:Video 20detik]

(gbr/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads