Djarot Segera Beri Jawaban soal Kenaikan Tunjangan Anggota DPRD DKI

Djarot Segera Beri Jawaban soal Kenaikan Tunjangan Anggota DPRD DKI

Muhammad Fida Ul Haq - detikNews
Rabu, 26 Jul 2017 15:46 WIB
Djarot Saiful Hidayat (Nathania Riris Michico/detikcom)
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat akan memberikan jawaban soal raperda tentang hak keuangan dan administratif pimpinan dan anggota DPRD DKI. Djarot akan menyampaikan hal itu dalam sidang paripurna di DPRD DKI.

Rapat digelar di ruang paripurna DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (26/7/2017) sekitar pukul 15.00 WIB. Sidang ini dipimpin Wakil Ketua DPRD DKI Ferrial Sofyan, didampingi Wakil Ketua DPRD DKI Triwisaksana.

Djarot hadir dengan didampingi Sekretaris Daerah Saefullah dan jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD) lainnya. Terdapat sekitar 50 anggota Dewan yang hadir dalam rapat tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya diberitakan, Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DKI menyetujui usulan kenaikan tunjangan tersebut. Anggota Bapemperda Bestari Barus berkesempatan menyampaikan usulan raperda tersebut kepada anggota Dewan lainnya.

"Rapat kali ini cukup memberikan gambaran yang jelas terhadap rancangan daerah terhadap tunjangan administratif untuk ditetapkan, apakah disetujui?" kata Bestari, Senin (24/7).

"Setuju," jawab anggota DPRD lainnya. (fdu/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads