Polisi Dalami Sosok Anggi yang Melaporkan Koko Hilang di Cianjur

Polisi Dalami Sosok Anggi yang Melaporkan Koko Hilang di Cianjur

Mei Amelia R - detikNews
Minggu, 09 Jul 2017 11:02 WIB
Polisi Dalami Sosok Anggi yang Melaporkan Koko Hilang di Cianjur
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono (Foto: Ari Saputra/detikcom)
Jakarta - Dhasi alias Koko (70), ditemukan tewas dan dikubur di Cianjur, Jawa Barat, setelah sebelumnya dilaporkan hilang sejak 3 pekan lalu. Di balik kasus ini, ada sosok seorang perempuan bernama Anggi. Polisi akan mendalami sosok Anggi.

"Kami belum bisa memastikan keterlibatan Anggi ini, yang pasti dia juga kan melapor ke Polres Cianjur," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono kepada detikcom, Minggu (9/7/2017).

Keluarga melaporkan hilangnya korban ke Polda Metro Jaya, setelah mendapat kabar dari seorang perempuan bernama Anggi pada 16 Juni lalu. Saat itu, Anggi yang bertemu dengan sekuriti di rumah korban, menyampaikan bahwa korban dan dirinya diculik oleh orang tidak dikenal di Cianjur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Anggi juga pada saat kejadian tanggal 14 Juni itu melapor peristiwa penculikan itu ke Polres Cianjur. Anggi juga terluka saat itu," ucapnya.

Mendapat laporan keluarga korban, Ditreskrimum Polda Metro Jaya yang dipimpin oleh Kasubdit Kamneg AKBP Dedy Murti, berkoordinasi dengan Polres Cianjur. Hingga akhirnya, polisi menemukan petunjuk dan keterangan saksi-saksi, bahwa korban telah tewas dan dikubur di Cianjur.

"Korban dikubur di sebuah perkebunan teh di Kecamatan Sukanegara, Cianjur," ucapnya.

Tim Polda Metro Jaya dan Polres Cianjur kemudian membongkar kuburan korban guna keperluan autopsi. Kasus tersebut saat ini masih diselidiki polisi.

"Tim masih menyelidiki kasus ini, termasuk mencari motif dan pelakunya," tuturnya. (mei/erd)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads