Soal Perombakan Jajaran BUMD, Sandiaga: Kita Lakukan Profesional

Soal Perombakan Jajaran BUMD, Sandiaga: Kita Lakukan Profesional

Yulida Medistiara - detikNews
Sabtu, 08 Jul 2017 20:43 WIB
Soal Perombakan Jajaran BUMD, Sandiaga: Kita Lakukan Profesional
Foto ilustrasi: Sandiaga Uno di Universitas Mercu Buana (Fida/detikcom)
Jakarta - DPRD akan melakukan evaluasi kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Evaluasi itu akan berujung pada perombakan direksi BUMD, tetapi Wakil Gubernur DKI terpilih Sandiaga Uno berjanji akan melakukan secara profesional.

"Saya sampaikan kita lakukan semuanya secara profesional. Tidak ada kekhawatiran untuk para komisaris BUMD karena mereka harus bekerja secara profesional, terbuka, jujur, dan kinerjanya harus baik," kata Sandiaga, di kediamannya, Jl Pulombangkeng, Jakarta Selatan, Sabtu (8/7/2017).

Menurutnya, proses evaluasi akan terjadi. Akan tetapi, dia berpesan jangan khawatir karena jajaran BUMD akan ditinjau secara profesional berdasarkan indikator kinerja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jangan khawatir atau termakan selentingan ungkapaan politisi dan tim kampanye artinya selama bekerja dengan baik Insyaallah kita akan apresiasi hargai. Kalau tidak baik akan direview dan berikan motivasi. Yang tidak perfrom tentunya harus di rotasi. Jangan sampai jadi polemikbbahwa akan ada perubahan besar besaran," kata Sandiaga.

Sandi mengatakan, BUMD merupakan bagian dari pendorong pertumbuhan ekonomi DKI. Tentunya dia mendorong BUMD secara mandiri mencari modal untuk belanja sendiri tanpa selalu mengandalkan anggaran dari pemerintah.

"Sama dengab pak Anies, BUMD itu adalah bagian daripada Pemprov untuk mendorong pembangunan dan hal-hal khusus yang dibutuhkan DKI misalnya Menciptakan lapangan kerja, bangun infrastructure. Ini pandangan kami menyelurh dan seyogyanya tidak harus menyedot banyak penyertaan modal pemerintah. Karena BUMD yang bagus bisa mengakses pemodalan sendiri," imbuh Sandiaga.

(yld/dnu)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads