"Informasinya ada kemacetan di Tol JORR arah Cikampek di sekitaran Jatiasih sampai Cikunir. Sudah terpantau padat dari KM 41 sampai KM 44," kata petugas PT Jasa Marga Vani saat dihubungi detikcom, Jumat (7/7/2017), pukul 14.15 WIB.
Kepadatan sudah terjadi sejak pukul 14.00 WIB. Kepadatan murni karena meningkatnya volume kendaraan. Tak ada informasi mengenai kecelakaan lalu lintas di lokasi saat ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara untuk arah sebaliknya, di Tol JORR arah Pondok Indah terpantau lancar.
"Untuk arah sebaliknya terpantau lancar," tutupnya. (jbr/dkp)











































