Berdasarkan informasi dari Kementerian Agama RI, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia Serpong memperoleh rata-rata tertinggi tingkat nasional untuk mata pelajaran IPS. Sementara untuk mata pelajaran IPA, MAN IC Serpong ada di peringkat ketiga.
Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan Kemenag Nur Kholis Setiawan membenarkan hal tersebut. Ia berharap prestasi yang diraih MAN IC Serpong dapat diikuti madrasah-madrasah lain.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut 5 besar SMA/MA dengan nilai rata-rata UN tertinggi:
Mata pelajaran IPS
1. MAN IC Serpong dengan nilai 88,94
2. SMA Kristen 1 BPK Penabur Jakarta dengan nilai 88,47
3. SMA Santa Ursula BSD dengan nilai 86,77
4. SMAN 8 Jakarta dengan nilai 86,58
5. SMA Santa Ursula Jakarta dengan nilai 85,86
Mata pelajaran IPA
1. SMA Kristen 1 BPK Penabur Jakarta dengan nilai 88,4
2. SMA Kristen Karunia Jakarta dengan nilai 87,63
3. MAN IC Serpong dengan nilai 87,1
4. SMA Santa Ursula BSD dengan nilai 87,05
5. SMAN Unggulan MH Thamrin Jakarta dengan nilai 86,54
Foto: Dok. Kemenag |
"MAN itu sama dengan SMA, bedanya mata pelajaran keislamannya lebih banyak. Kita punya 5 mata pelajaran Agama Islam. Di situ lah letak keunggulan madrasah dibanding sekolah umumnya,"
"Apakah pernah kita denger anak madrasah tawuran? Nggak ada, karena mereka mendapat pelajaran Islam lebih banyak. Mengerti akhlakul karimah, mengerti moral," lanjutnya. (rna/rna)












































Foto: Dok. Kemenag