Peristiwa bermula sekitar pukul 08.00 WIB, di Jalan Ciputat Raya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (6/7/2017), saat seorang saksi bernama Ahmad Sopyan (50) diberitahu anaknya mengenai bau gas yang berasal dari rumah kontrakan yang ditempati oleh Kasiah (48). Rumah saksi dengan kontrakan posisinya berhadap-hadapan.
Setelah itu, Sopyan melihat ke lokasi dan mendapati korban lain bernama Thoifi Kamudin (42) sedang menyiram gas dengan air dari kamar mandi. Dia pun menjelaskan kepada saksi bahwa tabung gas sudah tidak bermasalah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keadaan rumah pun hancur dan menyebabkan korban yang sedang berada di rumah terkena luka bakar. Selanjutnya saksi langsung menolong korban dan membawanya ke rumah sakit.
"Selanjutnya ketiga korban dibawa ke RS guna dilakukan pertolongan pertama, untuk korban Ibu Kasiah dan Saudadi Ayu Dikca dibawa ke RS. Yadika sedangkan Korban Bapak Thoifi di bawa ke RS Suyoto Veteran," ujar Kasubag Humas Polres Jakarta Selatan, Kompol Purwanta, dalam keterangannya, Kamis (6/7/2017).
Pasca ledakan tersebut, polisi kemudian melakukan pengecekan ke lokasi dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Rumah kontrakan yang mengalami kerusakan itu pun langsung dipasang garis polisi. (knv/dhn)











































