Gempa Tektonik Lokal Masih Terjadi Menyusul Letusan Kawah Dieng

Gempa Tektonik Lokal Masih Terjadi Menyusul Letusan Kawah Dieng

Arbi Anugrah - detikNews
Senin, 03 Jul 2017 14:16 WIB
Foto: Letusan kawah Sileri di Dieng/Foto: BNPB
Jakarta - Setelah semburan lahar Kawah Sileri di Desa Kepakisan, Kecamatan Batur, Banjarnegara, Jawa Tengah, seluruh aktivitas di sekitar lokasi telah ditutup. Garis polisi dipasang mengitari pusat kawah dengan radius 100 meter dan dijaga oleh anggota TNI, Polisi dan BPBD Banjarnegara.

Menurut Kepala Pos Pantau Gunung Api Dieng, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Surip, gempa tektonik lokal masih terus terjadi hingga Senin (3/7) menyusul letusan Kawah Sileri yang berada di kompleks wisata Dieng. Berdasarkan alat Seismograf yang berada di pos pantau, aktivitas gempa lokal terjadi dari pukul 00.00-06.00 WIB.


Selain gempa tektonik lokal, Surip mengungkapkan, suhu air di sekitar kawah pagi ini mencapai 50,7 derajat celicius. Sedangkan kandungan gas CO2 masih dalam kisaran 0,07 dan Ph air menyentuh angka 6,23.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Semua masih dalam ambang batas wajar, namun masyarakat masih diimbau untuk tidak mendekat ke dalam kawasan yang sudah di-garis polisi," kata Supri kepada wartawan, Senin (3/7/2017).

"Sementara aktivitas wisata selain di Kawah Sileri masih diperbolehkan untuk beroperasi," imbuhnya. (arb/elz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads