Helikopter Basarnas yang Hilang Kontak Diduga Tabrak Tebing

Helikopter Basarnas yang Hilang Kontak Diduga Tabrak Tebing

Kanavino Ahmad Rizqo - detikNews
Minggu, 02 Jul 2017 19:17 WIB
Helikopter Basarnas yang Hilang Kontak Diduga Tabrak Tebing
Foto: Foto Detikcom
Jakarta - Helikopter Basarnas yang hilang kontak di Temanggung, Jawa Tengah diduga tabrak tebing di Gunung Butak. Saat itu kondisi diselimuti kabut tebal.

"Kemungkinan begitu karena kondisi kabut tebal dan posisi heli di tebing," ujar Kanit Laka Lantas, Polres Temanggung, Ipda Supriyono, saat dikonfirmasi, Minggu (2/7/2017).

Heli tersebut hilang saat sedang menuju ke Dieng untuk proses penanganan bencana letusan Kawah Sileri. Petugas gabungan pun telah meluncur ke lokasi untuk melakukan penangangan terhadap helikopter tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Helikopter Basarnas yang rencana ke Dieng untuk menuju bencana alam itu," kata Supriyono.

Helikopter Basarnas dikabarkan hilang sekitar pukul 16.00 WIB. Lokasi heli hilang kontak berada di Desa Mloso, Candiroto, Temanggung. Heli dikabarkan berada di Gunung Butak. (knv/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads