Di Puncak Becici, Obama Lambaikan Tangan Sapa Pengunjung

Di Puncak Becici, Obama Lambaikan Tangan Sapa Pengunjung

Usman Hadi - detikNews
Kamis, 29 Jun 2017 12:00 WIB
Di Puncak Becici, Obama Lambaikan Tangan Sapa Pengunjung
Barack Obama dan keluarga di Puncak Becici, Dlingo, Bantul, Kamis (29/6/2017). Foto: Usman Hadi/detikcom
Bantul - Barack Obama bersama keluarga sampai ke Puncak Becici, Dlingo, Bantul. Obama tampak menikmati panorama di Puncak Becici.

Obama datang mengenakan kaus biru dan celana panjang berwarna putih. Dia datang bersama rombongan dengan mobil Land Cruiser hitam bernopol CD-12 69. Setelah itu, Obama langsung menuju Puncak Becici.

 Barack Obama dan keluarga di Puncak Becici Dlingo Bantul, Kamis (29/6/2017) Barack Obama dan keluarga di Puncak Becici, Dlingo, Bantul, Kamis (29/6/2017) Foto: Usman Hadi/detikcom


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Para pengunjung yang mengetahui kedatangan Obama terus berteriak memanggil nama Obama. Obama membalas sambutan itu dengan melambaikan tangan ke arah pengunjung. Selama 15 menit di Puncak Becici, Obama kemudian meninggalkan lokasi.

Dari Puncak Becici, rombongan keluarga Obama dijadwalkan menuju salah satu restoran, Bumi Langit, di Kecamatan Dlingo. Obama dijadwalkan bersantap bersama keluarga sebelum kembali Kota Yogyakarta untuk menuju tempat kunjungan lainnya. (fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads