Pikap Bermuatan Kelapa Terbalik di KM 48 Tol Cikampek-Jakarta

Pikap Bermuatan Kelapa Terbalik di KM 48 Tol Cikampek-Jakarta

Audrey Santoso - detikNews
Rabu, 28 Jun 2017 06:34 WIB
Pikap Bermuatan Kelapa Terbalik di KM 48 Tol Cikampek-Jakarta
Foto: Ilustrasi kecelakaan kendaraan (Andhika Akbaryansyah)
Jakarta - Mobil pikap berpelat nomor T 8081 DG mengalami kecelakaan tunggal di KM 48, Tol Cikampek arah Jakarta. Peristiwa itu terjadi di lajur 1 atau sebelah bahu sekitar pukul 06.00 WIB, Rabu (28/6).

"Informasinya kendaraan muatan kelapa, (pelat nomor) T 8081 DG," kata Petugas Call Center Jasa Marga, Putri saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (28/6/2017) pukul 06.18 WIB.

Kecelakaan terjadi karena ban kiri belakang mobil pecah di jalan. Akibatnya, pikap terbalik miring dengan posisi roda kanan mobil di atas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sudah penanganan. Paling sebentar lagi selesai," ujar Putri.

Arus lalin masih terpantau lancar di sekitar lokasi kejadian. Sementara itu, belum diketahui kondisi dari pengendara.

"Semua masih ramai lancar. Kalau untuk keadaan sopir, belum tahu," tutup dia. (aud/dkp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads