"Diduga pelaku masuk dengan panjat tembok, karena semua pintu dikunci," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Rina Sari Ginting saat dikonfirmasi detikcom, Minggu (25/6/2017).
Rina mengatakan tak ada kerusakan di Mapolda Sumut akibat serangan teroris tersebut. Aiptu Martua Sigalingging yang saat itu berjaga tewas akibat tikaman pisau.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya diberitakan penyerangan di pos penjagaan di Polda Sumut, Medan, terjadi dini hari tadi (25/6) pada pukul 03.00 WIB. Serangan itu membuat 1 anggota polisi, Aiptu Martua Sigalingging yang sedang berjaga tewas.
Pelaku diduga 2 orang. Mereka melompat pagar Mapolda Sumut kemudian menyerang pos jaga nomor 2.
(ams/rvk)











































