Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), sejauh ini sudah mulai dipadati pemudik. Jumlah penumpang dilaporkan sudah mulai mengalami lonjakan.
Branch Communication and Legal Manager Bandara Kualanamu Wisnu Budi Setianto mengatakan puncak arus mudik Lebaran 2017 diprediksi terjadi pada Jumat (23/6) besok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wisnu mengatakan lonjakan jumlah penumpang pada H-4 Lebaran di Bandara Kualanamu sudah mencapai 5,6 persen dibanding tahun lalu.
"Jumlah penumpang per hari sekitar 30 ribu orang. Akan tetapi, pada H-4 mencapai lebih dari 32 ribu penumpang," kata Wisnu. (idh/idh)











































