"PAN sudah masuk. Muslim Ayub, Daeng Muhammad, dan Mulfachri Harahap," ujar Agun seusai rapat di kompleks parlemen, Senayan, Jakpus, Kamis (8/6/2017).
Muslim Ayub di Pansus Angket KPK (Andhika Prasetia/detikcom) |
Bahkan Muslim sempat hadir sekilas dan duduk di samping Wakil Ketua Pansus Dossy Iskandar saat jumpa pers berlangsung. Setelah itu, ia keluar dari rapat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Belum," katanya.
Sebelumnya, nama Hanafi Rais disebut masuk dalam Pansus Hak Angket KPK. Hal itu disampaikan oleh Agun seusai pemilihan pimpinan.
"PAN itu yang disampaikan Pak Taufik (Kurniawan) itu. (Wakil di Pansus Angket KPK) Pak Hanafi Rais dan satunya masih dirapatkan, dua orang," ucap Agun di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (7/6/2017).
Pernyataan tersebut dibantah Ketua Fraksi PAN Mulfachri Harahap.
"Saya kira nggak ya, saya kira nggak. Itu misinformasi saja. Fraksi tidak pernah mengeluarkan nama Hanafi dalam komposisi anggota Fraksi PAN di Pansus Angket. Jadi saya kira itu informasi yang salah. Kita sudah mengirim tiga nama dan tidak ada nama Hanafi di dalamnya," kata Mulfachri di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (8/6). (dkp/imk)












































Muslim Ayub di Pansus Angket KPK (Andhika Prasetia/detikcom)