Seorang Pelajar di Tangerang Ditemukan Tewas di Sungai

Seorang Pelajar di Tangerang Ditemukan Tewas di Sungai

Ahmad Bil Wahid - detikNews
Kamis, 08 Jun 2017 12:08 WIB
Foto: Ari Saputra
Tangerang - Seorang pelajar SMKN Gunung Kaler ditemukan tewas di Sungai Kedung, Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang. Korban yang berinisial G (16) itu mengalami luka di bagian kepala.

"Mengalami luka robek dan memar pada bagian kepala. Diduga korban penganiayaan atau pembunuhan," kata Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Gunarko, Kamis (8/6/2017).

Jasad G pertama kali ditemukan Misna (33) pada Rabu 7 Juni 2017 sekitar pukul 17.00 WIB. Misna yang merupakan warga Desa Kedung, Gunung Kaler itu melihat jasad korban mengambang di Sungai Kedung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia lalu melaporkan kejadian itu ke polisi. Setelah polisi melakukan olah TKP, indentitas korban pun diketahui.

Korban diketahui terakhir kali berada di rumah pada Selasa 6 Juni lalu. Saat itu, korban dijemput seorang temannya sebelumnya akhirnya ditemukan meninggal dunia.

"Pada hari Selasa sekitar pukul 09.00 WIB, korban dijemput oleh teman sekolahnya R dan pada hari Rabu sekira pukul 17.00 WIB korban diketahui sudah meninggal," ujar Gunarko.

Polisi telah meminta keterangan sejumlah saksi terkait kasus ini. Namum belum seorang pun yang berstatus tersangka. "Saat ini masih dalam penyelidikan," kata dia. (abw/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads