Djarot: Pasukan AJIB Adalah Calo yang Baik

Djarot: Pasukan AJIB Adalah Calo yang Baik

Dewi Irmasari - detikNews
Kamis, 08 Jun 2017 11:08 WIB
Plt Gubernur Djarot (Nathania/detikcom)
Jakarta - Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat menyebut petugas Antar-Jemput Izin Bermotor (AJIB) dapat memangkas tingkat pungli. Pasalnya, AJIB atau pasukan putih dibekali perangkat EDC mobile.

"Ini juga memotong tingkat pungli. Tidak ada pungli ya. Karena mereka kita bekali dengan EDC mobile. Kita juga kerja sama dengan Bank DKI EDC Mobile, disediakan Bank DKI," kata Djarot kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (8/6/2017).

Djarot juga menyebut pasukan putih adalah calo yang dibayar. Meskipun disebut calo, pasukan putih digaji oleh Pemprov DKI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi mereka (AJIB) semacam calo, calo yang baik. Yang gaji siapa? Yang gaji kita, pemerintah. Calo yang baik," tuturnya.

Pasukan putih, diharapkan Djarot, menjadikan masyarakat sebagai majikan. Hal tersebut dimaksudkan agar pasukan putih melayani masyarakat dengan total.

"Dan masyarakat itu jangan hanya dianggap sebagai pelanggan atau customer. Dia adalah majikan kita, bos kita. Makanya pelayanan harus total. Maka ya dengan AJIB ini," ucapnya.

Djarot menuturkan saat ini sudah terdapat 200 anggota pasukan putih yang berada di PTSP. Pasukan putih juga diberikan kepada petugas 'ketuk pintu layani dengan hati', yang berisikan dokter, perawat, dan bidan. (irm/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads