"Pesan-pesan Islam sebagai rahmatan lil 'alamin harusnya bisa disampaikan Da'i melalui perilaku dan ajarannya," ujar Ketua MPR Zulkifli Hasan.
Hal ini disampaikan Zulkifli saat menerima audiensi Forum Da'i Muda Indonesia di Ruang Kerja Ketua MPR, Senin (29/5/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Teror bom Kampung Melayu kemarin menjadi pelajaran bagi kita untuk menyampaikan bahwa bela negara adalah sebagian dari iman. Islam dan Pancasila jangan dipertentangkan," tuturnya.
Untuk itu ia berharap Forum Da'i Muda Indonesia mempersatukan seluruh kelompok Islam, bukan malah mengkotak kotakkan.
"Forum Da'i harus jadi wadah pemersatu ummat, bukan malah memecah belah. Tantangan ummat hari ini ya persatuan itu. Perbedaannya disimpan dulu, kesamaannya dikedepankan," tutupnya. (ega/ega)











































