Mobil rombongan Panglima TNI dan jajarannya masuk ke gedung KPK sekitar pukul 13.46 WIB, Jumat (26/5/2017). Tampak juga Kapuspen TNI Mayjen TNI Wuryanto ikut dalam rombongan.
Belum ada keterangan langsung dari Panglima TNI soal kedatangannya ke KPK. Namun Mayjen Wuryanto menyebut Jenderal Gatot menurutnya akan membahas penanganan perkara.
"Panglima ke sini mau bahas hal penting di KPK," ujarnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun belum diketahui pasti kasus yang akan dibahas. Namun dalam beberapa waktu terakhir mencuat tentang polemik pengadaan helikopter AugustaWestland (AW)-101. Ketua KPK Agus Rahardjo pun mengatakan sudah ada kerja sama antara KPK dengan TNI terkait hal tersebut.
"Kita sudah bekerja sama dengan teman-teman dari TNI. Temuannya seperti apa, Anda nanti ngikuti proses berikutnya. Jadi kita sedang bekerja sama, bukan hanya itu, tapi banyak hal dengan teman-teman di sana. Kemudian nanti secara gradual (berkala) bisa dilaporkan," ujar Agus, Jumat (19/5).
= (fdn/dhn)











































