Bripda Imam Gilang Adinata yang gugur akibat bom di Kampung Melayu, Jakarta Timur, diberi penghargaan kenaikan pangkat. Pangkat Bripda Imam kini menjadi Briptu Anumerta.
"Sebagaimana kita ketahui almarhum diberikan penghargaan berupa kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Iwan Kurniawan usai memimpin upacara militer penghormatan untuk Bripda Imam di halaman SDN Menteng Dalam 05, Jalan Soepomo, Jakarta Selatan, Kamis (25/5/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2 anggota Polisi lain yang meninggal dalam peristiwa semalam yakni Ridho Setiawan dan Taufan Tsunami. Sementara itu dari pihak sipil ada 2 orang yang meninggal yang diduga merupakan pelaku ledakan. Jumlah korban luka mencapai 10 orang yakni 5 anggota Polri dan 5 warga sipil. (aan/aan)











































