Pantauan detikcom di lokasi, Rabu (24/5/2017), pengendara berhenti di Jalan Kampung Melayu ingin melihat kejadian ledakan tersebut. Garis polisi juga sudah dipasang di lokasi agar warga tak boleh mendekat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, ledakan keras terjadi di Terminal Kampung Melayu, Jakarta Timur. Ledakan terjadi sebanyak dua kali.
Salah seorang warga bernama Rohimat mengatakan ledakan keras tersebut terdengar sebanyak dua kali. Ledakan tersebut berselang lima menit.
"Ledakan terdengar dua kali. Selang lima menit," kata Rohimat kepada detikcom, Rabu (24/5/2017). (fai/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini