Jelang Ramadan, Siswa SD di Aceh Bagi-bagi Kurma ke Pengguna Jalan

Jelang Ramadan, Siswa SD di Aceh Bagi-bagi Kurma ke Pengguna Jalan

Agus Setyadi - detikNews
Kamis, 18 Mei 2017 19:14 WIB
Jelang Ramadan, Siswa SD di Aceh Bagi-bagi Kurma ke Pengguna Jalan
Anak SD membagikan makanan kepada pengguna jalan. (Agus/detikcom)
Banda Aceh - Menyambut bulan suci Ramadan, siswa Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nurul Ishlah, Banda Aceh, membagi-bagikan kurma untuk pengguna jalan. Aksi ini berlangsung di depan Masjid Raya Baiturrahman.

Pantauan detikcom, sebelum sampai ke depan Masjid Baiturrahman, para pelajar ini terlebih dulu konvoi menggunakan mobil, Kamis (18/5/2017) sore. Mereka mengenakan seragam putih-putih dan memegang bendera. Sepanjang perjalanan, anak-anak ini meneriakkan nama sekolah mereka dan ucapan selamat Ramadan.

Jelang Ramadan, Siswa SD di Aceh Bagi-bagi Kurma ke Pengguna JalanAnak SD membagikan makanan kepada pengguna jalan. (Agus/detikcom)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat tiba di depan Masjid Baiturrahman, para siswa ini turun dari mobil. Mereka mengambil kurma yang disediakan guru untuk dibagi-bagikan kepada para pengguna jalan yang melintas. Raut ceria terlihat dari wajah para siswa tersebut. Aksi ini berlangsung selama sekitar 30 menit.

Setelah itu, mereka melanjutkan perjalanan dengan pengawalan mobil patroli polisi. Sebelum bergerak, anak-anak ini juga diminta mengutip sampah. Aksi bagi-bagi kurma ini diikuti oleh siswa kelas I-VI.

"Kita setiap tahun mengadakan kegiatan serupa. Tujuannya sehingga anak-anak dalam menghadapi bulan Ramadan dalam kesenangan dan kegembiraan," kata Kepala SDIT Nurul Ishlah, Dian Huriana, kepada wartawan.


Jelang Ramadan, Siswa SD di Aceh Bagi-bagi Kurma ke Pengguna JalanAnak SD membagikan makanan kepada pengguna jalan. (Agus/detikcom)


Menurutnya, dana untuk membeli kurma ini merupakan hasil patungan dari para siswa. Para pelajar mengumpulkan uang semampu mereka. "Orang tua murid sangat antusias dengan kegiatan ini," ucapnya.

"Mudah-mudahan Ramadan tahun ini kita semakin meningkatkan ketakwaan dan bisa menjalankannya dengan baik," tutur Dian. (rvk/idh)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads