Ibu Rismaulita, pendukung Ahok yang sudah sejak Rabu bertahan di sekitar Mako Brimob, Sabtu ini mulai bergeser ke depan Gereja Gideon. Lokasi gereja tersebut berada persis di samping pintu masuk Mako Brimob.
Sekitar 5 orang berada di depan gereja tersebut, tepatnya di halte bus. Mereka mengaku akan bertahan sampai penangguhan penahanan Ahok dikabulkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga pukul 16.00 WIB, belum ada kerabat ataupun tokoh lain yang tampak mengunjungi Ahok di Mako Brimob.
Sampai hari keempat penahanan Ahok di Mako Brimob, situasi masih kondusif. Lalu lintas di sekitar lokasi pun relatif lancar. Untuk pengamanan di sekitar lokasi masih dipasangi pagar kawat. (rvk/erd)











































