Jelang Vonis, Ahok Langsung ke Kementan Tidak Mampir Balai Kota

Jelang Vonis, Ahok Langsung ke Kementan Tidak Mampir Balai Kota

Bisma Alief Laksana - detikNews
Selasa, 09 Mei 2017 08:15 WIB
Jelang Vonis, Ahok Langsung ke Kementan Tidak Mampir Balai Kota
Foto: Dewi Irmasari/detikcom
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) rencananya tidak akan ke Balai Kota terlebih dulu menjelang sidang vonis. Dia akan langsung menuju ke Gedung Kementerian Pertanian untuk menghadiri sidang.

"Informasi terakhir, Pak Gubernur (Ahok) langsung ke Kementan," ujar salah satu Pamdal Balai Kota Bambang Irawan lewat pengeras suara di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (9/5/2017).

Bambang mengaku tidak tahu apakah Ahok akan ke Balai Kota usai sidang vonis nanti atau tidak. "Kami tidak tahu Pak Gubernur akan ke kantor pukul berapa. Kami juga tidak tahu persidangan selesai jam berapa," kata Bambang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Terima kasih Bapak Ibu yang sudah datang ke Balai Kota. Kalau mau pengaduan, khusus KTP DKI, tetap kita layani di sisi kanan," ujar dia.

Warga mulai berdatangan ke Balai Kota sejak pagi untuk memberikan semangat kepada Ahok menjelang sidang vonis. Namun hari ini, warga tidak ramai seperti hari-hari biasanya. Warga juga memberikan semangat ke Ahok lewat karangan bunga.


(bis/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads