Ruki Hadiri Temu Alumni di KPK, Beri Dukungan ke Novel

Ruki Hadiri Temu Alumni di KPK, Beri Dukungan ke Novel

Nur Indah Fatmawati - detikNews
Kamis, 04 Mei 2017 14:20 WIB
Ruki Hadiri Temu Alumni di KPK, Beri Dukungan ke Novel
Taufiequrachman Ruki (Lamhot Aritonang/detikcom)
Jakarta - Mantan pimpinan KPK Taufiequrachman Ruki mendatangi KPK. Kedatangan Ruki berkaitan dengan acara temu alumni KPK dengan pimpinan dan wadah pegawai KPK.

"Temu alumni KPK dengan pimpinan dan wadah pegawai KPK," ucap Kabiro Humas KPK Febri Diansyah ketika dikonfirmasi tentang kehadiran Ruki, Kamis (4/5/2017).

Selain itu, menurut Febri, kedatangan Ruki sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap KPK. Dukungan yang dimaksud terutama berkaitan dengan teror air keras terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini dukungan terhadap KPK, termasuk terkait dengan serangan terhadap Novel," ujar Febri.

Kegiatan tersebut bersifat internal KPK. Belum diketahui siapa saja mantan pimpinan KPK yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Novel disiram air keras oleh orang tak dikenal setelah menunaikan salat subuh di Masjid Al-Ihsan, Selasa (11/4). Lokasi masjid berada dekat dengan kediaman Novel di Jalan Deposito T Nomor 8, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Saat ini Novel masih menjalani perawatan medis di Singapura.

Aksi penyerangan terhadap penyidik senior KPK ini menuai kegusaran masyarakat. Terutama diketahui saat itu Novel sedang menangani salah satu kasus megakorupsi KTP elektronik. Belum lagi penetapan hak angket DPR terhadap KPK yang semakin mengembuskan isu pelemahan KPK. (nif/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads