Massa Aksi May Day Mulai Berdatangan ke Bundaran HI

Massa Aksi May Day Mulai Berdatangan ke Bundaran HI

Cici Marlina Rahayu - detikNews
Senin, 01 Mei 2017 09:04 WIB
Massa Aksi May Day Mulai Berdatangan ke Bundaran HI
Massa aksi buruh di Bundaran HI (Cici Marlina Rahayu/detikcom)
Jakarta - Massa peserta aksi Hari Buruh Internasional atau May Day mulai berdatangan ke Bundaran HI. Mereka masih menunggu rekan yang akan menggelar aksi bersama.

Pantauan detikcom di Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2017), sekitar pukul 08.15 WIB, massa aksi yang datang berasal dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI). Mereka masih menunggu rekan-rekannya.

"Mau aksi di sini, masih nunggu yang lain, kami dari KSPI," ujar salah satu anggota massa aksi saat ditemui.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mereka kompak menggunakan seragam berwarna hitam-merah. Sebelumnya ada massa aksi dari perkumpulan PRT yang akan melaksanakan aksi di Bundaran HI. Mereka kemudian berjalan ke Patung Kuda sambil membawa peralatan rumah tangga.

Patung Kuda merupakan salah satu titik kumpul massa buruh yang akan melakukan aksi hari ini. Nantinya mereka akan menuju Istana Negara untuk menyampaikan sejumlah tuntutan kepada pemerintah. Setelah dari Istana Negara, massa rencananya bergerak menuju DPR. (imk/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads