Pakar psikologi forensik Reza Indragiri menyarankan Komisi III DPR RI mengaudit penggunaan senjata api pada instansi Polri.
"Komisi III DPR harusnya ada audit senjata secara berkala. Ada senjata sekian, peluru sekian, kan ada pajak. Harus ada pertanggungjawaban," kata Reza dalam diskusi Dialog Polri di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (27/4/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian ini mengungkapkan ada tiga hal yang menjadi ujung tombak reformasi Polri. Tiga hal itu adalah SDM, Lemdikpol, dan humas.
Menurutnya, Polri juga harus tetap menjunjung tinggi hak asasi manusia. "Amunisi terdahsyat adalah kesantunan dan junjung tinggi HAM," imbuhnya.
Jika nantinya hasil audit itu menunjukkan bahwa penyalahgunaan senjata api semakin tinggi, Komisi III bisa menurunkan untuk senjata api itu.
"Kalau hasil audit menyebutkan penggunaan senpi nggak bisa dipertanggungjawabkan, turunkan anggaran senpi. Kalau nggak, penyalahgunaan senpi akan tinggi," pungkasnya. (brt/rvk)











































