Gelar Expo, Polresta Depok Pamerkan SKCK Online dan Halo Polisi

Gelar Expo, Polresta Depok Pamerkan SKCK Online dan Halo Polisi

Mei Amelia R - detikNews
Senin, 24 Apr 2017 11:45 WIB
Foto: Depok Police Expo2 (ist)
Jakarta - Polresta Depok menggelar Depok Police Expo2 di Margo City, Jl Margonda Raya, Kota Depok. Sejumlah program unggulan seperti aplikasi Halo Polisi hingga SKCK online dipamerkan dalam kegiatan tersebut.

"Kegiatan pameran ini sekaligus untuk sosialisasi kepada masyarakat, bahwa kami memiliki aplikasi Halo Polisi dan panic button yang bisa digunakan oleh masyarakat Depok apabila membutuhkan bantuan polisi dalam situasi darurat," terang Kapolresta Depok Kombes Herry Heryawan kepada detikcom, Senin (24/4/2017).

Gelar Expo, Polresta Depok Pamerkan SKCK Online dan Halo PolisiFoto: Depok Police Expo2 (ist)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pameran dibuka hari ini Senin 24 April sampai Jumat 30 April. Pameran diisi dengan berbagai kegiatan di antaranya talkshow interaktif, pertunjukan polisi cilik, pertunjukan hipnosis Ariel, hingga grand launching aplikasi Halo Polisi dan Panic Button.

Grand launching Halo Polisi rencananya akan dihadiri oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur, Wali Kota Depok Idris Abdul Shomad dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan.

Aplikasi Halo Polisi merupakan salah satu produk unggulan Polresta Depok. Melalui aplikasi ini, masyarakat bisa menyampaikan informasi atau laporan secara online.

"Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur panic button, di mana masyarakat yang membutuhkan kehadiran polisi dalam waktu cepat dan dalam kondisi darurat bisa menggunakan feature ini," ungkapnya.

Aplikasi ini diwujudkan sebagai jawaban bagi masyarakat untuk memberikan pelayanan dan perlindungan terhadap aksi kejahatan. Seperti diketahui, Depok sempat mendapat julukan sebagai 'kota begal' karena maraknya aksi begal di jalanan Kota Depok.

Aplikasi ini dapat diunduh oleh masyarakat yang memiliki handphone berbasis IOS maupun Android.

Dalam kegiatan ini, Polresta Depok juga akan unjuk kebolehan dengan mensimulasikan feature panic button dalam aplikasi Halo Polisi. Tim Jaguar akan merespons dengan cepat permintaan bantuan dari masyarakat ke lokasi.

"Kita harapkan respons cepat anggota ke TKP tidak sampai 10 menit," imbuhnya.

Gelar Expo, Polresta Depok Pamerkan SKCK Online dan Halo PolisiFoto: Depok Police Expo2 (ist)


Polresta Depok juga memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). Masyarakat Kota Depok kini bisa mendapatkan SKCK secara online.

"SKCK Online merupakan bentuk pelayanan penerbitan SKCK secara lebih prima dan techno oriented untuk lebih mempermudah masyarakat untuk mendapat pelayanan dari Polresta Depok," imbuh mantan Kasubdit Resmob Polda Metro Jaya ini.

Polresta Depok juga menghadirkan SIM online. Program unggulan lainnya yakni Sistem Informasi (SIP), yang mana masyarakat bisa mendaptkan kemudahan dalam membuat laporan melalui aplikasi dan website.

"Dengan SIP ini masyarakat juga bisa mengetahui perkembangan laporan dan penyidikan secara online, sehingga penyidikan berjalan sesuai aturan/mekanisme yang berlaku dan meminimalisir komplain dari masyarakat," tuturnya. (mei/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads