Pantauan detikcom di TPS 04 Gambir, yang berlokasi di halaman Universitas Mandiri, Jl Tanah Abang Timur, Jakarta Pusat, Rabu (19/4/207), terdapat sekelompok pemusik keroncong dari Keroncong Tugu pimpinan Pak Andri memainkan lagu-lagu keroncong. Mereka sudah tampil sejak pukul 07.30 WIB.
Kehadiran mereka memang sengaja diminta khusus oleh Wali Kota Jakarta Pusat Mangara Pardede. "Kita diminta Pak Mangara untuk menghibur di sini," kata vokalis band Keroncong Tugu, Sertje Michiels.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Ray Jordan/detikcom |
Ternyata, ada permintaan khusus saat Presiden Jokowi dan Iriana tiba serta menyalurkan hak pilihnya. "Kita diminta memainkan lagu 'Bengawan Solo'," katanya.
Sertje juga mengatakan kelompoknya sudah biasa tampil di hadapan Presiden. "Kita juga sering tampil di Istana," ujarnya.
Hingga pukul 08.55 WIB, proses pemungutan suara di TPS 04 berjalan tertib dan lancar. Warga yang sudah mendaftar satu per satu dipanggil untuk mencoblos. Selama proses ini pula, grup Keroncong Tugu terus memainkan musik keroncong berbagai lagu. Alunan biola diselingi petikan ukulele dan bass 'betot' cello, yang membuat suasana menjadi santai.
Rencananya, Jokowi dan Iriana akan mencoblos di TPS ini. Jokowi terdaftar dalam DPT nomor 218, sedangkan Iriana di DPT nomor 219. Total jumlah DPT sebanyak 457. Pengamanan ketat juga dilakukan di TPS ini. (rjo/dnu)












































Foto: Ray Jordan/detikcom