NasDem: Bawaslu Harus Cek Video 'Sajak Penista' Dhani-Fadli

NasDem: Bawaslu Harus Cek Video 'Sajak Penista' Dhani-Fadli

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Selasa, 18 Apr 2017 15:45 WIB
NasDem: Bawaslu Harus Cek Video Sajak Penista Dhani-Fadli
Ahmad Dhani / Foto: Grandyos Zafna
Jakarta - Partai NasDem menyayangkan puisi Sajak Sang Penista yang dilagukan dan dibuat video klip oleh Ahmad Dhani. NasDem meminta semua pihak menjaga kondusifitas Jakarta jelang pencoblosan.

"Jaga suasana Jakarta lebih tenang agar masa ini digunakan konstituen Jakarta untuk merenungkan kembali semua program calon kedua paket ini mana yang lebih cocok untuk mereka," ujar Ketua DPP NasDem, Johnny G Plate kepada wartawan, Selasa (18/4/2017).

Fadli Zon / Fadli Zon / Foto: Muhammad Ridho


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Johnny meminta Bawaslu DKI untuk memeriksa video itu. Peluncuran video itu di masa tenang dianggap kurang tepat.

"Video itu tugas Bawaslu mengecek, kan masa tenang. Sudah lewat waktunya, semua usaha untuk menjelekkan atau mengampanyekan paket lain itu melanggar aturan pilkada itu sendiri," tegasnya.

Baca Juga: Kontroversi Nyanyian Sajak Penista, Fadli Zon: Itu Ekspresi Seni

Video itu dipublikasikan Fadli lewat akun Twitternya pada Senin (17/4/2017) kemarin. Video itu diawali dengan boneka Ahok sedang berdiri di depan televisi.

Lalu dilanjutkan adegan Dhani membuka keris dari sarungnya. Adapun lirik dari video itu seperti "Di tengah damai-damai Jakarta kau pamerkan keangkuhan" dan "di tengah damai, kau nista ayat-ayat Tuhan". Sajak itu sendiri ditulis Fadli Zon pada bulan Februari 2017 lalu. (gbr/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads