"Jadi polanya kami akan siapkan waktu khusus dan kapal khsusus untuk pemudik roda dua. Ketika nanti pemudik roda dua sudah banyak, ASDP sudah menyiapkan akan memprioritaskan pemudik roda dua akan dikeluarkan terlebih dahulu, itu untuk memperlancar situasi arus yang ada di Merak," kata Kabid Jemen Osprek Korlantas Polri, Kombes Darto Juhartono susai rapat persiapan mudik Lebaran 2017 di Pelabuhan Merak, Rabu (11/4/2017).
Ia menyatakan kemacetan biasanya terjadi di pintu masuk gerbang Pelabuhan Merak dan pintu keluar. Untuk itu, kata dia, pihak ASDP sudah menyiapkan penambahan gate masuk ke dermaga serta penambahan kapal. "Seperti tahun lalu kemacetan itu di pintu masuk gerbangnya Merak, serta di keluarannya, itu di pintu masuk dan tempat parkir kan cukup padat," ujarnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepadatan di Pelabuhan Merak kerap kali terjadi saat malam hari. Baik pemudik yang menggunakan roda dua, roda empat, maupun penumpang pejalan kaki. Mereka biasanya sengaja memilih malam hari agar sampai di Pelabhuhan Bakauheuni pagi hari.
"Dari ASDP sendiri sudah menyiapkan toilet umum, posko kesehatan, posko terpadu juga dari Kementrian Perhubungan dan Dinas Perhubungan juga di situ. Dari korlantas nanti akan mempersiapkan beberapa tempat peristirahatan atau rest area," pungkasnya.
(aan/aan)











































