Wakapolri Minta Polda Metro Segera Usut Kasus Teror Novel

Novel Baswedan Diteror

Wakapolri Minta Polda Metro Segera Usut Kasus Teror Novel

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Selasa, 11 Apr 2017 15:05 WIB
Wakapolri Minta Polda Metro Segera Usut Kasus Teror Novel
Foto: Wakapolri Komjen Syafrudin (Bagus-detikcom)
Jakarta - Polisi terus mengusut teror yang menimpa penyidik KPK Novel Baswedan. Wakapolri Komjen Syafrudin pun memerintahkan pengusutan kasus secepatnya.

"Saya perintahkan secepat mungkin, jangan jadi preseden," kata Syafrudin usai menghadiri acara di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2017).

Mabes Polri telah perintahkan Kapolda Metro Jaya untuk melakukan investigasi. Syafrudin meminta agar semua pihak menunggu hasil investigasi Polda Metro.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Novel Baswedan tercatat pernah mengusut kasus-kasus korupsi besar. Kasus terbesar saat ini adalah e-KTP yang melibatkan banyak nama besar dan nilai korupsi yang fantastis.

Saat disinggung apakah ada hubungan kasus di KPK dengan teror ini, Wakapolri tidak mau menanggapinya.

"Saya tidak menanggapi itu, ini kriminal harus diungkap," kata Syafrudin. (bag/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads