Polisi Dalami Motif Penyiraman Air Keras ke Novel Baswedan

Novel Baswedan Diteror

Polisi Dalami Motif Penyiraman Air Keras ke Novel Baswedan

Mei Amelia R - detikNews
Selasa, 11 Apr 2017 13:45 WIB
Polisi Dalami Motif Penyiraman Air Keras ke Novel Baswedan
Novel Baswedan/kanan (Foto: Rachman Haryanto)
Jakarta - Polisi belum dapat menyimpulkan dugaan sementara motif terkait teror penyiraman air keras terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan. Polisi mendalami sejumlah kemungkinan yang mendasari penyerangan tersebut.

"Motif belum bisa kita simpulkan apa penyebabnya, apakah dendam atau hanya mau neror atau apa ya belum tahu kita. Penyidik masih bekerja," jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada detikcom, Selasa (11/4/2017).

Untuk menggali motif ini, polisi akan mencari informasi berkaitan dengan profil pribadi Novel, pekerjaan, latar belakang hingga aktivitasnya sehari-hari. Novel saat ini tengah mengomandoi penyidikan kasus megakorupsi e-KTP.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Semua kemungkinan (motif) yang berkaitan dengan latar belakang korban baik pekerjaan, profil pribadi masih didalami," ujar Argo.

Dia memastikan, penyidik tak akan melakukan analisa terhadap kemungkinan-kemungkinan motif.

"Polisi nanti bekerja, bagaimana teknisnya itu nanti penyidik, bagian dari pada mengumpulkan inforomasi bagaimana itu bisa terjadi," jelasnya.

Terkit teror ini, polisi sudah memeriksa sejumlah saksi dalam peristiwa tersebut. Sedangkan Novel sendiri belum bisa dimintai keterangan.

Novel disiram air keras oleh dua orang pemotor tidak dikenal. Peristiwa itu terjadi saat Novel berjalan kaki seusai melaksanakan salat subuh di masjid di komplek perumahannya di Kelapa Gading, Jakut pada subuh tadi. (mei/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads