Pantauan detikcom di Gedung Nusantara II, kompleks parlemen, Senayan, Selasa (11/4/2017), ada 324 anggota DPR yang meneken daftar absensi dari total 559 anggota DPR. Jika dihitung, ada 235 yang tidak hadir. Bel rapat berbunyi pada pukul 11.00 WIB.
Dari 324 anggota yang mengisi daftar hadir tersebut, 54 anggota meminta izin. Selain pengesahan anggota BPK, paripurna DPR hari ini juga membicarakan pengambilan keputusan tentang RUU Perbukuan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut jumlah anggota DPR yang hadir dari masing-masing fraksi sebagai berikut:
Fraksi PDIP: 60
Fraksi Partai Golkar: 55
Fraksi Partai Gerindra: 40
Fraksi Demokrat: 30
Fraksi PAN: 20
Fraksi PKB: 15
Fraksi PKS: 15
Fraksi PPP: 15
Fraksi NasDem: 12
Fraksi Hanura: 8
Total: 324
Izin: 54 (dkp/imk)











































