Tercatat ada tiga penerbangan yang mengalami penundaan yakni Wings Air IW 1817 tujuan Surabaya, Batik Air ID 7538 tujuan Jakarta Halim, dan Batik Air ID 6367 tujuan Cengkareng.
"Saya mohon maaf sebesar-besarnya karena dari Lion Group malam ini penerbangan bapak-bapak dan ibu-ibu kita tunda sampai besok pagi karena otoritas bandara Adi Sucipto tidak mengizinkan penerbangan lewat pukul sepuluh malam," ungkap Bayu Andoyo, Chief Operational Officer Lion Air di Bandara Adi Sutjipto, Yogyakarta, Minggu (9/4/2017) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Reza Sulaiman/detikcom |
"Pesawat Batik Air itu pusatnya ada di Halim semua. Penerbangan dari Cengkareng pun berangkatnya dari Halim, dan jumlah pesawat dibatasi karena ada HUT TNI-AU," tuturnya.
Sejumlah penumpang mengaku kecewa dengan penundaan ini. Sebabnya, pihak Lion selaku maskapai penerbangan tidak memberikan penjelasan yang jelas soal keterlambatan dan penundaan penerbangan.
Foto: Reza Sulaiman/detikcom |
"Harusnya berangkat jam 18.30 tadi cuma nggak ada kejelasan. Saya ada penerbangan lanjutan ke Banjarmasin besok pagi pukul 05.45. Kalau dari sini saja baru berangkat jam 6, nggak akan kekejar penerbangan ke Banjarmasin-nya. Harusnya jika memang ditunda, bilang dari awal, sehingga penumpang bisa cari alternatif lain, mungkin naik bus atau kereta api," urainya dengan nada kecewa.
(mrs/rna)












































Foto: Reza Sulaiman/detikcom
Foto: Reza Sulaiman/detikcom