"Saya kebetulan di lapangan, tidak ada korban jiwa tapi masih melakukan assessment. Relawan kita juga melakukan assessment terkait apa yang dibutuhkan masyarakat," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Serang, Nana Sukmana saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (5/4/2017).
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang |
Adapun beberapa daerah yang tergedang dan jumlah warga terdampak adalah Kampung Palupuy 334 KK dengan ketinggian, Kampung Babapan 18 KK dan Garung Sugarubuk 55 KK. Masing-masing daerah tersebut terendam banjir setinggi 30 centimeter.
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang |
Sebelumnya, Jalan raya Anyer-Cilegon, Banten, tepatnya di Lingkungan Pintu Air, Kelurahan Kubang Sari, Ciwandan, Kota Cilegon, Banten juga terendam banjir. Akibatnya, arus lalu lintas macet sepanjang 10 kilometer.
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang |
Kemacetan didominasi oleh truk trailer yang akan menuju kawasan industri Ciwandan. Banjir mulai menggenangi kawasan Ciwandan sekira pukul 02.00 dini hari. Ketinggian air mencapai 1 meter subuh tadi. Kini, air mulai surut dengan ketinggian sekitar 30 Cm hingga 50 Cm.
(bri/idh)












































Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang
Foto: Dokumen BPBD Kabupaten Serang