Awas Dijebak, Begini Ciri Pelaku Gadis Muda Pelaku Curanmor

Awas Dijebak, Begini Ciri Pelaku Gadis Muda Pelaku Curanmor

Jabbar Ramdhani - detikNews
Selasa, 04 Apr 2017 19:07 WIB
Awas Dijebak, Begini Ciri Pelaku Gadis Muda Pelaku Curanmor
Ilustrasi sepeda motor hasil curian (Hasan Alhabshy/detikcom)
Jakarta - Polisi mengimbau pria pengendara sepeda motor mewaspadai gadis muda yang merayu di pinggir jalan untuk menjerat calon korbannya. Tak hanya jurus merayu yang dipakai untuk mendapatkan korban, pelaku juga memoles fisiknya agar lebih menarik.

"Biasanya pelaku itu dari baju yang dipakainya saja sudah kelihatan molek. Pakai celana seksi, (naik) di atas paha. Dia menggoda pengendara motor yang lewat," kata Kapolsek Cilincing Kompol Ali Zusron ketika dihubungi detikcom, Selasa (4/4/2017).

Ia mengatakan, di wilayahnya, peristiwa seperti ini juga pernah terjadi pada tahun lalu. Dipakainya gadis muda untuk memancing korban pun terjadi di wilayah lain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Khusus kasus terakhir yang terjadi di Cilincing, Jakarta Utara, ada dua pelaku yang sudah ditangkap, yaitu Singgih (24) alias Dawil dan N (16). Satu pelaku lain yang belum tertangkap dan menjadi target operasi petugas ialah pacar N.

"Pelaku mengaku sering mencari korban di jembatan Cilincing. Setelah dia merayu dan mendapatkan calon korban, korban akan dibawa ke tempat sepi di mana dua orang lelaki temannya sudah menunggu," tuturnya.

Ali mengatakan akan memadukan laporan serupa di wilayah lain. Sebab, diduga para pelaku curanmor ini memang sering berpindah tempat setelah mendapatkan korban di suatu wilayah. (jbr/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads