OTT Bidang Perkapalan, KPK: Ada Pejabat BUMN yang Terlibat

OTT Bidang Perkapalan, KPK: Ada Pejabat BUMN yang Terlibat

Nur Indah Fatmawati - detikNews
Kamis, 30 Mar 2017 21:32 WIB
OTT Bidang Perkapalan, KPK: Ada Pejabat BUMN yang Terlibat
Foto: Agung Pambudhy/detikcom
Jakarta - Operasi tangkap tangan (OTT) dugaan suap yang dilakukan KPK malam ini (30/3/2017) dilakukan di dua tempat, Surabaya dan Jakarta. KPK mengkonfirmasi operasi ini melibatkan pejabat negara dari industri perkapalan negara, yakni PT PAL.

Ditemui di ruang pers KPK, Jl Kuningan Persada, Setiabudi, Jakarta Selatan, juru bicara KPK Febri Diansyah membenarkan adanya keterlibatan pejabat BUMN. "Tentu saja KPK hanya bisa menangani perkara jika melibatkan penyelenggara negara. Penyelenggara negara bisa berasal dari pimpinan BUMN atau pimpinan kementerian, atau pihak-pihak lain yang setara dengan eselon I (kementerian) seperti diatur UU 28 Tahun 1999," tuturnya.

Namun ditanya lebih jauh mengenai siapa saja yang terlibat, Febri belum bisa memberi informasi tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Proses ini agar diselesaikan dalam waktu 24 jam di tahap ini, sehingga besok bisa diumumkan lebih lanjut, secara lebih terperinci perkembangan penanganan perkara ini," katanya.

Kasus OTT ini disebut KPK merupakan yang pertama kali melibatkan industri perkapalan negara ini. Untuk sementara, operasi di Jakarta sedang memasuki proses meminta keterangan kepada terduga yang terlibat dan akan ditentukan tersangkanya esok. (jor/jbr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads