Polisi: Aksi 313 Tak Boleh Disusupi Agenda Pilkada

Polisi: Aksi 313 Tak Boleh Disusupi Agenda Pilkada

Mei Amelia R - detikNews
Rabu, 29 Mar 2017 13:15 WIB
Polisi: Aksi 313 Tak Boleh Disusupi Agenda Pilkada
Foto: Mei Amelia/detikcom
Jakarta - Massa Forum Umat Islam (FUI) telah menyampaikan pemberitahuan ke Mabes Polri terkait aksi 313 pada 31 Maret 2017. Polri berharap aksi tersebut tidak disusupi oleh agenda-agenda politik.

"Tapi yang terpenting kegiatan ini untuk ibadah, tidak disusupi agenda Pilkada. Nanti ada kalau sudah lari ke Pilkada tentu ada konsekuensinya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (29/3/2017).

Argo menyatakan pihaknya telah menerima tembusan STTP (Surat Tanda Terima Pemberitahuan) terkait aksi 313 tersebut dari Mabes Polri. Polda Metro Jaya siap mengamankan aksi tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami mempersiapkan untuk mengamankan jalannya kegiatan," ujarnya.

Polda Metro Jaya telah membuat perencanaan pengamanan untuk aksi tersebut. Pihak kepolisian juga sudah mempersiapkan langkah-langkah antisipasi apabila massa aksi bertindak anarkis.

Soal jumlah massa aksi, Argo mengaku belum mengetahuinya. "Saya belum tahu, belum baca," tuturnya.


(mei/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads