"AM Hendropriyono dan kawan-kawan mengajak kaum muda bangsa Indonesia dari segala macam suku, agama, ras, dan golongan apa pun untuk segera bergabung dalam partai kebangsaan PKPI. Tujuannya untuk berperan aktif bersama pemerintah, membangun stabilitas keamanan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia," demikian pernyataan resmi DPP PKPI soal pendaftaran anggota baru. Para pendaftar bisa langsung datang ke kantor DPN PKPI di Jl Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, dan bisa pula melalui website resmi PKPI.
Saat dimintai konfirmasi, Wasekjen PKPI Takudaeng Parawansa menuturkan PKPI tengah merekrut anggota untuk menambah kekuatan. Dengan demikian, PKPI yang belum lama dipimpin oleh AM Hendropriyono bisa membuat gebrakan pada Pemilu 2019.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam rekrutmen yang terus dilakukan ini, sasaran akhirnya adalah persiapan menghadapi Pemilu 2019. Sedikit bocoran, pada Pilpres 2019, PKPI ada kemungkinan mendukung Presiden Joko Widodo.
"Untuk pilpres, kita belum putuskan. Tapi kalau misalnya Pak Jokowi tetap maju juga kita akan mendukung di situ," tuturnya. (van/erd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini