Ahok yang hadir dengan mengenakan kemeja biru, awalnya hanya berjoget di bawah panggung. Namun, begitu lagu 'Help' yang dipopulerkan dimainkan, Ahok langsung diajak naik ke atas panggung untuk berjoget.
Dalam kesempatan tersebut, hadir juga pendukung Ahok-Djarot, Sys NS, politisi PDIP Maruarar Sirait, Agum Gumelar dan istri Ahok, Veronica Tan. Sebelum berjoget, Ahok sebelumnya hanya 'duduk manis' sambil menikmati lagu-lagu The Beatles yang dilantunkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ahok di Kemang / Foto: Bisma Alief/detikcom |
Menurut salah satu promotor acara bernama Buyung, acara 'Kemang Beatles Day' sengaja dibuat untuk ajang berkumpulnya para penggemar The Beatles. Dari informasi yang didapat oleh Buyung, Ahok adalah salah satu penggemar band legendaris asal Liverpool, Inggris itu.
"Dia penggemar The Beatles, dia tahu infonya dari Facebook, pas saya bikin acara dia bilang 'gue datang deh'," kata Buyung di lokasi yang sama. (bis/imk)












































Ahok di Kemang / Foto: Bisma Alief/detikcom