Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan, Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo berkunjung ke SMAN 1 Matauli Pandan,Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Jumat (24/3/2017).
"Tiba di SMAN 1 Matauli Pandan, Presiden dan Ibu Iriana disambut oleh Akbar Tanjung dan Nina Akbar Tanjung. Presiden dan Ibu Iriana sempat berkeliling melihat sekolah tersebut dan berfoto bersama siswa berprestasi serta para guru," kata Bey.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Laily Rachev/Biro Pers Setpres |
Akbar merupakan salah satu pendiri, pembina dan pelindung SMA Negeri 1 Matauli Pandan ini. Dia mendirikan sekolah ini bersama Jenderal Purn Feisal Tanjung, Masdulhak Simatupang, Rinto Harahap, Zarlons Zaghlul Pasaribu, Mesri Pasaribu dan Chuzairin Pasaribu.
SMA Negeri 1 (Plus) Matauli Pandan merupakan sekolah negeri yang pengelolaannya bekerjasama dengan yayasan Maju Tapian Nauli (Matauli). Hal ini berdasarkan perjanjian kerja sama antara Kantor Wilayah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Utara dengan Yayasan Maju Tapian Nauli tentang Peningkatan Mutu Pendidikan Pada Sekolah Menengah Umum Nomor : 835/I05/A/94.1/03/PKS/III/1994.
Foto: Laily Rachev/Biro Pers Setpres |
Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana berkunjung ke sekolah, yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki dan Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi. (jor/fdn)












































Foto: Laily Rachev/Biro Pers Setpres
Foto: Laily Rachev/Biro Pers Setpres