Pemuda Muhammadiyah Gelar Aksi di KPK, Minta Kasus e-KTP Diusut

Pemuda Muhammadiyah Gelar Aksi di KPK, Minta Kasus e-KTP Diusut

Nita Sari - detikNews
Jumat, 24 Mar 2017 10:22 WIB
Pemuda Muhammadiyah Gelar Aksi di KPK, Minta Kasus e-KTP Diusut
Pemuda Muhammadiyah demo di KPK (Foto: Nita Sari/detikcom)
Jakarta - Massa dari Kokam (Komando Kesiapsiagaan) Pemuda Muhammadiyah menggelar unjuk rasa di depan gedung KPK. Mereka berorasi menyampaikan 3 tuntutan dalam aksi #KawalKPKBerani, salah satunya menuntut pengusutan tuntas kasus korupsi e-KTP.

Pantauan detikcom pukul 10.15 WIB, orasi digelar di depan gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (24/3/2017). Menurut koordinator Kokam, Dahnil Simanjuntak, massa menuntut 3 hal yaitu menagih utang Ketua KPK Agus Rahardjo yang mengatakan bahwa utang KPK ke Pemuda Muhammadiyah soal pengusutan dugaan gratifikasi Densus 88, menolak revisi UU KPK, dan menuntut pengusutan tuntas kasus e-KTP.

"Menuntut pengusutan tuntas kasus e-KTP, kenapa spesifik dan penting. Kasus e-KTP sudah merampok dan merampas hak-hak seluruh rakyat Indonesia terkait data kependudukan yang baik dan benar," ujar Dahnil yang merupakan Ketua PP Muhammadiyah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dahnil Simanjuntak di lokasiDahnil Simanjuntak di lokasi Foto: Nita Sari/detikcom

Terlihat ada ratusan massa yang menggelar orasi. Salah satu orator mengatakan siap mengawal KPK berani mengusut kasus.

"Kokam siap kawal KPK," ujar orator.

Belum ada pimpinan KPK yang turun untuk menemui massa. Hingga saat ini, aksi masih berlangsung.

Aparat kepolisian nampak berjaga di sekitar lokasi. Lalu lintas di sekitar lokasi tidak macet. (dkp/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads