"Situasi sudah kembali berangsur normal, meskipun keamanan menjadi sangat ketat," ujar Rizal kepada detikcom, Kamis (23/3/2017).
Rizal mengimbau WNI tetap waspada. Khususnya di tempat keramaian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
KBRI London juga telah mengimbau agar komunikasi sesama WNI tetap berjalan pascateror. Dalam laman Facebook Indonesian Embassy-London, UK, bagi WNI yang menghadapi masalah atau mengetahui adanya WNI yang sedang dalam kesulitan karena situasi ini, diharapkan dapat menginformasikan KBRI London melalui nomor hotline +44 (0) 7881221235.
Aksi terorisme yang terjadi di London, Inggris, pada Rabu (22/3), telah menewaskan tiga orang. Tidak ada WNI yang dinyatakan tewas dalam serangan ini. Pihak kepolisian Inggris telah melakukan penggeledahan dan menangkap tujuh orang dalam penyelidikan terhadap pelaku serangan teror di London.
(dkp/fjp)











































