Jakarta - Paus Benedict XVI merupakan paus paling tua selama lebih dari satu abad. Terlahir dengan nama Joseph Ratzinger di Bavaria, Jerman, pada 1927. Ratzinger lahir di tengah-tengah keluarga tradisional yang berprofesi sebagai petani. Ayahnya mengabdi sebagai seorang aparat kepolisian.Pada usia 14 tahun dia bergabung dalam Organisasi Kepemudaan Hitler. Walaupun bukan anggota yang antusias, pada masanya organisasi ini dibutuhkan masyarakat Jerman. Dirinya sempat juga bergabung dalam satuan antipesawat terbang di Munich.Seperti dilansir BBC.com, Rabu (20/4/200), Sebagai sahabat dekat dan kepercayaan Paus Yohanes Paulus II, Paus Benedict XVI juga diketahui sebagai orang yang konservatif. Ketika rezim Nazi berkuasa, dirinya berusaha untuk 'menginsyafkan' rezim pada saat itu. Kardinal senior Jerman ini mengingatkan bahwa keberadaan gereja dapat menegakkan kebenaran dan kebebasan. Joseph Ratzinger sempat menggagalkan tentara Jerman yang akan mengerahkan pasukannya dalam perang. Ratzeinger juga memberikan jalan keluar dengan memberi petunjuk untuk melakukan sekutu pada tahun 1945.Pada tahun 1966, Ratzinger mengambil gelar Profesor Teologi Dogma dan Sejarah Dogma di Univesitas Tuebingen. Kardinal senior Jerman ini pada saat itu sempat terkejut ketika mengetahui ada beberapa mahasiswanya menjadi pengikut ajaran Marxisme.
(ism/)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini