Kepala Sekretariat Presiden Darmansjah Djumala mengatakan jumlah mobil kepresidenan Mercedes-Benz S600 Guard yang biasa dipakai presiden dan wakil presiden total jumlahnya ada delapan unit. Namun yang dalam kondisi siap pakai berjumlah tujuh unit.
"Mobil standby untuk RI-1 dan RI-2 ada tujuh. Tapi kategori mobil presiden ada delapan," kata Djumala saat dihubungi, Selasa (21/3/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Satu dipinjamkan ke presiden terdahulu. Karena saat itu baru selesai serah-terima (jabatan), beliau masih butuh mobil. Jadi dipinjamkan oleh negara," kata Djumala.
Mobil yang dipinjam adalah Mercedes-Benz S600 Guard warna hitam. Belum diketahui pasti soal perjanjian peminjaman tersebut. (fjp/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini