Korban Lift Jatuh di Blok M Square Dibawa ke RSPP dan Puskesmas

Lift di Blok M Square Jatuh

Korban Lift Jatuh di Blok M Square Dibawa ke RSPP dan Puskesmas

Noval Dhwinuari Antony - detikNews
Jumat, 17 Mar 2017 15:10 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Korban-korban lift jatuh di Blok M Square sudah dievakuasi dari lokasi. Mereka dibawa ke dua tempat.

"Ke RSPP (Rumah Sakit Pusat Pertamina) dan Puskesmas Kebayoran Baru," ujar Kapolsek Kebayoran Baru AKBP Teguh Wibowo di Blok M Square, Jumat (17/3/2017).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Teguh datang langsung ke basement Blok M Square untuk melakukan pengecekan. Dia belum bisa memberikan informasi mengenai kondisi korban lift tersebut.

Dari Basement Square, Teguh akan langsung bergerak menuju RSPP dan Puskesmas. Dia akan mengunjungi korban.

"Ini saya mau ke sana," kata Teguh.

Teguh dalam kesempatan ini mengatakan dari dugaan awal, lift tersebut diduga jatuh dari lantai 7. Insiden itu disebabkan sling putus. (nvl/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads