Danny yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Makassar Ismunandar melakukan razia di tas sekolah para siswa. Danny tidak menemukan barang-barang terlarang di tas para siswa tersebut. Dia meminta para siswa menghindari narkoba untuk meraih masa depan gemilang.
Danny menyebutkan kegiatan sidak dan razia ini dilakukan sebagai upaya perlindungan bagi para siswa dari dampak narkoba dan barang-barang terlarang lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Danny menambahkan pihaknya akan memasang CCTV di sejumlah sekolah yang akan terkoneksi dengan control room yang ada di gedung Balai Kota dan Polrestabes Makassar.
"Segera kita akan buat regulasi pemasangan CCTV di sekolah-sekolah, selain narkoba sejumlah jajanan atau permen yang diduga mengandung zat berbahaya juga kita akan periksa dengan melibatkan petugas Balai POM dengan adanya Kantin Smart, termasuk bahaya peredaran buku-buku porno yang bisa merusak generasi. Kita akan awasi dan tertibkan," pungkas Danny.
Sebelumnya, dalam operasi penangkapan sejumlah pengedar narkoba selama sepekan oleh anggota Polrestabes Makassar, diamankan 16 pengedar dan pengguna sabu. Beberapa di antaranya dari kalangan pelajar SMP berperan sebagai kurir. (mna/try)











































