KH Hasyim Muzadi Wafat, PBNU: Kami Kehilangan Sosok Ulama Besar

KH Hasyim Muzadi Wafat, PBNU: Kami Kehilangan Sosok Ulama Besar

Niken Purnamasari - detikNews
Kamis, 16 Mar 2017 09:04 WIB
KH Hasyim Muzadi Wafat, PBNU: Kami Kehilangan Sosok Ulama Besar
Foto: Ari Saputra/detikcom
Jakarta - PBNU tengah berduka atas kehilangan salah satu tokohnya, KH Hasyim Muzadi, yang tutup usia pada pagi ini. Sekjen PBNU Helmy Faisal Zaini mengatakan sosok KH Hasyim Muzadi dikenal sebagai ulama yang terus berupaya membangun kesejukan umat.

"Kami sangat berduka sekali. Kami kehilangan sosok ulama besar yang selama ini memimpin umat yang menyejukkan, menenangkan. Salah satu ulama yang terus mengajak, membangun ukhuwah persaudaraan dengan siapa pun, agama apa pun," ujar Helmy saat berbincang dengan detikcom, Kamis (16/3/2017).


Helmy mengenang gaya ceramah Hasyim yang begitu membekas bagi banyak orang. Sebab, Hasyim kerap menyisipkan lelucon dan membuat isi ceramah dapat dimengerti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Beliau selalu punya cara yang menjelaskan hal rumit dengan mudah dengan guyonan khas. Selalu dikenang dengan umat dengan metodologi dakwah yang selama ini lebih mudah diterima oleh masyarakat awam," kenangnya.

KH Hasyim Muzadi mengembuskan napas terakhir sekitar pukul 06.00 WIB. Rencananya, jenazah tokoh Nahdlatul Ulama itu akan dikebumikan di Ponpes Al-Hikam, Depok.

KH Hasyim Muzadi wafat di usia 72 tahun. Dia sempat menjalani perawatan intensif di RS Lavalette, Malang, Jawa Timur. Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) itu kemudian memilih menjalani masa pemulihan di kediamannya. (nkn/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads