"Iya, terjadi kendaraan terbakar. Kami mendapat info dari pengguna jalan yang mengatakan ada sedan putih terbakar pukul 21.16 WIB tadi," ujar Putra, petugas Jasa Marga, saat dihubungi detikcom pukul 21.50 WIB, Senin (13/3/2017).
Menurut Putra, kendaraan tersebut merupakan taksi dengan nomor polisi B-1562-WBD. Posisi mobil berada pada lajur 3. Dia mengaku belum ada informasi penyebab terjadinya kebakaran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terkait penutupan jalan, Putra mengatakan belum ada informasi mengenai hal tersebut.
"Belum ada informasi terkait penutupan jalan. Sampai sekarang masih dalam penanganan dan pemadaman," tutupnya.
Sebelumnya, TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitter-nya menginformasikan menjelang off Srengseng arah Pondok Indah jalur ditutup terkait kecelakaan tersebut.
Mobil terbakar di Jalan Tol JORR Km 09+00 menjelang off Srengseng arah Pondok Indah jalur di tutup, dalam penanganan petugas.
(lkw/rna)21.33 Mobil terbakar di Tol JORR Km 09.00 menjelang off srengseng arah Pondok Indah jalur di tutup, dalam penanganan petugas. pic.twitter.com/tO9MSauCLO
β TMC Polda Metro Jaya (@TMCPoldaMetro) March 13, 2017











































